Kutai Barat, Beritakubar.com – Asisten 2 (dua) Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kutai Barat (Kubar), Rakhmad menghadiri apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Zebra Mahakam 2024 di Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Kubar.
Asisten 2, Rakhmad mengimbau kepada masyarakat di Bumi Tanaa Purai Ngeriman yang akan bepergian untuk mematuhi aturan berkendara dan menjaga keselamatan dalam berlalu lintas.
“Masyarakat patuhi berkendara untuk mengurangi kecelakaan berlalu lintas” katanya saat ditemui awak media selepas mengikuti Apel gelar pasukan Operasi Zebra Mahakam 2024, di Mapolres Kubar Jalan Gajah Mada Kecamatan Barong Tongkok, Senin (14/10/2024).
Rakhmad Menambahkan dengan mematuhi berkendara disertai surat yang lengkap maka berkendara akan semakin nyaman bagi keselamatan pribadi dan orang lain.
“Patuhi aturan berkendaraan dengan membawa surat lengkap, jaga keselamatan dan kenyamanan pribadi dan orang lain” ucap Asisten 2.
Untuk diketahui, Apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk mengetahui kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya sehingga Operasi Zebra Mahakam tahun 2024 yang digelar selama 14 hari ke depan (tanggal 14 s.d 27 oktober 2024).
“Semoga semua dapat berjalan dengan optimal sesuai dengan tujuan, dan mencapai target sasaran yang telah ditetapkan,” tegas Kapolres Kubar AKBP Kade Budiyarta.
-Perlu diketahui bersama Data Ops Zebra Mahakam Tahun 2022
1. Pelanggaran berupa tilang, 50 kasus
2. Pelanggaran berupa teguran, 208 kasus
3. Jumlah kecelakaan lalu lintas, nihil
4. Korban meninggal dunia, nihil
5. Korban luka berat, nihil
6. Korban luka ringan, nihil
7. Kerugian materail, nihil
- Sedangkan data Ops Zebra Mahakam Tahun 2023:
1. Pelanggaran berupa tilang 51 kasus
2. Pelanggaran 230 kasus berupa teguran
3. Jumlah kecelakaan lalu lintas 1 kasus
4. Korban meninggal dunia nihil
5. Korban luka berat nihil
6. Kerugian materail Rp. 2.000.000,-
7. Korban luka ringan 3 orang
Menurut Kapolres dengan Data tersebut masih minimnya masyarakat kesadaran hukum dalam berlalu lintas, perlu diketahui bersama bahwa disiplin adalah cermin budaya bangsa yang bermartabat.
“Melalui Operasi Zebra Mahakam 2024 ini mari kita tertib berlalu lintas dan mematuhi segala aturannya hindarkan pelanggaran sekecil apapun karena pelanggaran adalah awal dari terjadinya Kecelakaan Lalu Lintas,” terangnya.
“Operasi Zebra Mahakam Tahun 2024 ini diharapkan akan dapat mendorong tercapainya tujuan operasi yaitu untuk laka menurunkan angka lantas dan pelanggaran,” tutur Kade Budiyarta.
Selanjutnya, angka fatalitas serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas sehingga tercipta kamseltibcar lantas menjelang pelantikan Presiden/Wakil Presiden terpilih pada Pemilu Tahun 2024.
Kapolres sampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada personil Polres dan undangan yang telah merencanakan dan menyelenggarakan kegiatan ini dengan baik sehingga berjalan sukses dan lancar.
“Kepada peserta semuanya, terima kasih atas kesediaan kehadirannya untuk dan mengikuti apel gelar pasukan Operasi Zebra Mahakam di halaman Polres Kutai Barat ini,” pungkas Kapolres.(Adv/Diskominfo-Kubar)