![]() |
Foto : Proses penyemprotan yang dilakukan oleh Pemerintah Ngenyan Asa (Dok : Rico Cristian) |
BeritaKubar.com, Kutai Barat - Pemerintah Kampung Ngeyan Asa
menyelenggarakan kegiatan penyemprotan densifektan pada hari Selasa
(21/07/2020), pukul 12.35 wita. Adanya kegiatan ini untuk mematuhi anjuran
protokol kesehatan dari Gugus Tugas Covid-19 yang akan dilakukan selama tiga
hari berturut-turut.
Ketua
pelaksana kegiatan ini, Markus menyampaikan kepada awak media Beritakubar.com
saat disambangi dilokasi penyemprotan, bahwa kegiatan penyemprotan desinfektan
ini guna mencegah penyebaran virus corona yang saat ini sedang melanda Kubar.
“Jadi
kegiatan ini di selenggarakan oleh pemerintah kampung dan gugus tugas Covid-19,
penyemprotan densifektan dirumah-rumah warga sudah dilakukan mulai hari Senin
sampai dengan Rabu, kami mengutamakan rumah warga yang berada di kiri kanan
jalan raya saja dulu” ujar Markus
Secara
terpisah, Petinggi Kampung Ngenyan Asa, Pinus, memaparkan dalam upaya, pencegahan penyebaran virus Covid-19,
pemerintah kampung telah menyediakan anggaran untuk membantu mencegah
penyebaran, sebelum diadakannya penyemprotan terlebih dahulu di adakan
sosialisasi, pemberian stiker protokol kesehatan, serta pembagian sabun cuci
tangan.
Himbauan
kepada seluruh warga masyarakat Kutai Barat, lanjut Pinus, berhati-hatilah
jangan sampai virus ini dianggap sepele oleh warga Kutai Barat, karena ini
sangat berbahaya untuk kesehatan .
“Harapan saya yang menganggap ini sepele
ikut turut sadar untuk tetap menjaga kesehatan memakai masker, sering-sering
mencuci tangan, dan menjaga jarak minimal 1,5 meter ‘’ tutupnya.
Penulis : Siti Regina
Editor : Santi Dwi Lestari