terkini

WAHHHH, Lima Warga Kubar Masuk Daftar ODP Virus Corona

Lukman Hakim
Kamis, 19 Maret 2020, 1:01:00 AM WIB Last Updated 2020-03-18T17:01:06Z
FOTO/IST

Beritakubar.com, Kutai Barat – Sebanyak 5 warga Kutai Barat (Kubar) masuk dalam daftar Orang Dalam Pemantauan (ODP) penyakit Covid-19. Dua di antaranya telah sembuh, usai proses pemantauan petugas kesehatan selama 14 hari.

Bukan lagi ancaman, tapi harus bertindak. Sebab virus corona semakin menggila, bahkan ancaman bagi warga Kaltim khususnya Kutai Barat. Angka di atas berdasarkan hasil pendataan Dinas Kesehatan Kubar hingga Maret 2020.

Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinas Kesehatan Kubar, Rafaela Wisdafiesta Hinuq menegaskan, belum ada temuan kasus virus corona atau Covid-19 di Bumi Tanaa Purai Ngeriman. Bahkan, yang masuk kategori suspect maupun Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sekalipun.

“Orang yang masuk kategori ODP ialah mereka yang baru saja datang dari daerah yang terpapar virus corona. Nah, terkait 5 orang di Kubar masih kita tunggu hasilnya selama 14 hari. Kalau positif ya, segera kita rujuk ke luar (rumah sakit yang memiliki ruang isolasi khusus corona, Red). Di Kubar belum ada ruang khusus untuk virus corona,” tegasnya.

Kepada media ini, ia juga meminta agar masyarakat tidak mudah percaya dengan informasi mengenai hal tersebut. Data resmi mengenai perkembangan kasus Corona hanya di keluarkan Dinas Kesehatan. “Masyarakat jangan panik. Yang penting tetap waspada, selalu menerapkan hidup bersih dan sehat. Selalu mencuci tangan dengan sabun setelah beraktivitas,” tandasnya. (man)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • WAHHHH, Lima Warga Kubar Masuk Daftar ODP Virus Corona

Terkini

Topik Populer